Jumat, 20 April 2012

Microsoft Bekerja Sama Dengan Intel Untuk Menjatuhkan Apple?


Saat ini Intel dan Microsoft bekerja sama untuk menghasilkan produk tablet Windows 8 berbasis sentuhan dari platform Ultrabook.
Baik Intel maupun Microsoft memiliki standar yang tinggi untuk menciptakan pengalaman pengguna dalam menggunakan produknya agar dapat membawa mereka menjadi produsen terkemuka.
Sebuah ODM (Original Design Manufacture) asal Taiwan mengklaim duet Intel-Micosoft ini bertujuan untuk mengurangi pangsa pasar iPad yang kini mencapai 70% menjadi 50% pada pertengahan tahun 2013.
Apa yang menjadi senjata andalan duet Intel-Microsoft? Tentu saja sistem operasi tercanggih Microsoft, Windows 8.
Seperti yang dikutip dari Tomshardware, produk duet Intel-Microsoft adalah Hybrid Ultrabook yang pernah di demokan Intel saat ajang IDF (Intel Developer Forum) dan akan menyerang Apple di dua front pasar, tablet dan ultrabook.
Saat ini Hybrid Ultrabook baru mencapai tahap prototipe, namun banyak produsen yang tertarik untuk memproduksi Hybrid Ultrabook, sebut saja HP, Dell, Lenovo, Acer, Asustek dan Toshiba.
Sumber lain mengklaim bahwa Lenovo dan Acer berencana untuk melepas produk berbasis tablet Windows 8 untuk pasar kelas atas, menengah dan kelas bawah dan mungkin termasuk Hybrid Ultrabook.
Apakah duet Intel dan Microsoft mampu menggoyang pangsa pasar Apple? Menurut berbagai lembaga survei seperti Gartner dan IHS iSupply report memperkirakan bahwa pangsa pasar Apple tidak akan turun dibawah 50%.
Mereka bahkan memperkirakan bahwa Windows 8 akan kalah bersaing iOS dan Android di masa mendatang. Hal ini bisa saja berubah jika tablet dan Hybrid Ultrabook memperluas pengalaman desktop mereka.

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar lah dengan sopan...!!!

♫ BGM ♫